Breaking News

Peneliti ICAIOS “Jovial Pally Taran” Jabat Ketua FASKI 2022-2024

 

Ketua FASKI terpilih, Jovial Pally Taran (kiri) bersama rekan team survey Tia pada program Maldives Heritage Survey di Maladewa (sumber : Maldives Heritage Survey 2020).

Malaccajurnalism.com. Banda Aceh. Forum Alumni Sejarah dan Kebudayaan Islam (FASKI) UIN Ar-Raniry menggelar Reuni dan Musyawarah Besar (Mubes) FASKI ke - 2 di Aula Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry. Kegiatan tersebut mengusung tema : “Jak ta meusahoe keu FASKI beumeusyeuhu”. Sabtu, 19/11/2022.

Dalam agenda Mubes tersebut, panitia mengarahkan Steering Committee untuk membuka acara sidang Mubes sampai pimpinan sidang terpilih. Dari hasil sidang dan musyawarah, pimpinan sidang memutuskan saudara Jovial Pally Taran, M.A sebagai Ketua / Formateur FASKI Periode 2022-2024 menggantikan Zulfahmi AMT, S. Hum dan Zulfitra, S. Hum sebagai Ketua dan Sekretaris FASKI Periode sebelumnya.

Ketua Prodi SKI dan Ketua beserta Sekum FASKI sebelumnya

Ketua pelaksana kegiatan, Haikal, S. Hum melalui sekretaris panitia, Masykur Akhyar, S. Hum menyampaikan bahwasanya acara tersebut merpakan agenda rutin yang di jalankan ketika habis masa jabatan kepengurusan. Di harapkan nantinya, ketua terpilih dapat bersinergi dan memberikan konstribusi terbaiknya untuk forum alumni ini. Terimakasih kepada semuanya yang telah mensukseskan acara Reuni dan Mubes ini.

Jovial Pally Taran merupakan alumni SKI UIN Ar-Raniry yang aktif sebagai peneliti di International Centre for Aceh and Indian Ocean Studies (ICAIOS) dan juga merupakan alumni program Maldives Heritage Survey (MHS) yang bergerak di bidang penyelamatan data-data bersejarah di Maladewa.

 

Seluruh peserta berfoto bersama sesaat setelah Reuni dan Mubes FASKI ke- 2


Redaksi. Malaccajurnalism.com

 

No comments