Breaking News

Pameran AKI Kemenparekraf 2022, Sandiaga Uno "Juangjek Sudah Super App"

 

"Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, BBA,. MBA di dampingi CEO Juangjek, Chairil Maulana, ST dalam Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2022 di Taman Bustanussalatin, Banda Aceh, Kamis, 5/8/2022

Malaccajurnalism.com. Banda Aceh, Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) di selenggarakan di Taman Bustanussalatin Banda Aceh pada 4-6 Agustus 2022 oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI. Kamis, 5/8/2022.

Sebanyak 27 peserta finalis AKI regional Aceh-Sumut mengikuti serangkaian kegiatan dalam ajang tersebut.

Juangjek merupakan salah satu finalis AKI bidang aplikasi yang berhasil mempersembahkan karya Aneuk Nanggroe di hadapan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, BBA,. MBA.

Sandiaga Uno, berkunjung langsung ke stand Juangjek dan mempromosikan aplikasi Juangjek khusus nya untuk masyarakat Kota Bireuen. "Juangjek, ini super app" kata pak Sandi. Lanjutnya, "Semangat kawan-kawan Juangjek, Insyaallah aplikasi ini akan berkembang pesat.

"Juangjek, ini super app" kata pak Sandi.

Terimakasih Bapak Menteri atas dukungan hebat ini, sangat berarti bagi kami. Ujar CEO Juangjek, Chairil Maulana, ST. 

Sejumlah artis dan selebgram Aceh seperti Awien Syua'ib dan Safira Amelia pun hadir di stand Juangjek dan turut mempromosikan aplikasi Juangjek. 

Berikut video selengkapnya, Menteri Sandiaga Uno di Stand Juangjek 


Redaksi.Malaccajurnalism.com



No comments